Harapan tersebut disampaikan Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA saat menghadiri acara Pesta Olob Olob GKPS Resort Siantar III, di GKPS Diateitupa, Jalan Dalig Raya (Komplek STM GKPS) Kelurahan Siopat Suhu Kecamatan Sianțar Timur, Minggu (15/9/2024) siang.
Di hadapan ribuan jemaat GKPS, dr Susanti di awal sambutannya mengucapkan selamat melaksanakan Pesta Olob Olob kepada jemaat GKPS Resort Siantar III.
"Tentu ini merupakan kebahagiaan yang tak terhingga karena jemaat GKPS dapat berkumpul dalam perayaan ini, yang dapat meningkatkan persatuan antara jemaat yang tergabung di GKPS Resort Siantar III," sebut dr Susanti.
dr Susanti menekankan, Pemko Pematangsiantar senantiasa konsisten dalam mendukung program peningkatan keimanan di tengah-tengah masyarakat Kota Pematangsiantar. Menurut dr Susanti, GKPS sendiri selama ini sudah banyak berkontribusi dalam menjaga kekondusifan dan keharmonisan di Kota Pematangsiantar. Sehingga Kota Pematangsiantar naik peringkat dan saat ini di urutan ke-11 kota paling toleran di Indonesia.
Tidak lupa, dr Susanti mengucapkan terima kasih kepada GKPS yang telah berkontribusi dalam pembangunan di Kota Pematangsiantar. Kerjasama Pemko Pematangsiantar dengan GKPS, lanjutnya, dinilai sungguh luar biasa.
"Semoga kerjasama yang telah terbangun antara Pemko Pematangsiantar dengan GKPS dapat lebih baik lagi, sehingga di masa yang akan datang kita tetap bersama membangun Kota Pematangsiantar yang kita cintai," tutup dr Susanti.
Usai menyampaikan sambutan, dr Susanti menerima penyematan Hiou.
"Ini sebagai tanda kenangan dari kami warga GKPS Resort Siantar III. Dengan Hiou ini, Ibu Wali Kota semakin bersuka cita dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab ke depannya. Biarlah Hiou yang kami berikan ini, menjadi kenangan indah untuk tetap menopang seluruh elemen di Kota Pematangsiantar," sebut Pimpinan GKPS Resort Siantar III Pdt Jedi Saragih.
Ibadah Perayaan Pesta Olob-Olob GKPS Resort Siantar III: 121 Tahun Pardalanan Namadear i Simalungun mengusung tema "Hasadaon Pakon Pangidangion Na Marbuah" (Kollosse 1:10) dan sub tema "Marmalas Ni Uhur Ma Hita Pataridahkon Buah Ni Haluahon anjaha Gabe Pasu Pasu I Tongah Tongah ni Gareja, Masyarakat, Ampa Negara Tanda Ni Na Dob Matoras Haporsayaonta" (1 Tesalonika 5:16 - 18; Jesaya 9:2; Psalmen 118:24).
Turut hadir, anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Mangapul Purba, Ketua Panitia Umum Ades Saragih, Kepala Dinas PUTR Kota Pematangsiantar Sofian Purba SSos MSi, Camat Siantar Timur Masa Rahmat Zebua, serta perwakilan Pimpinan Sinode Pdt Elvrida Saragih. (mar)