Sahuti Aspirasi Warga di Reses Netty Siregar, Dinas SDABMBK Lakukan Pemangkasan Pohon dan Korek Drainase

Minggu, 30 April 2023 / 06.19

Darwin Effendi Hasibuan mewakili Dinas SDABMBK Kota Medan melaksanakan pengorekan drainase dan pemangkasan pohon di kawasan Medan Tembung. (ft-lubis/klikmetro)

MEDAN, KLIKMETRO.COM - Menyahuti permintaan maupun aspirasi warga yang disampaikan melalui reses Anggota DPRD Medan Hj Netty Yumiaty Siregar, Pemko Medan melalui Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Kota Medan melakukan pengorekan drainase dan pemangkasan pohon.

Kegiatan pemangkasan dan peremajaan pohon ini dilaksanakan di Jalan Letda Sujono, Kelurahan Bandar Selamat, Kecamatan Medan Tembung, Jumat (28/4/2023).

Darwin Effendi Hasibuan selaku perwakilan dari Dinas SDABMBK Kota Medan menjelaskan pihaknya melakukan pemangkasan pohon agar tidak mengganggu jaringan listrik dan menjaga hal-hal yang tidak diinginkan. Seperti pohon tumbang dan lainnya yang berdampak terhadap keselamatan warga.

Disebutkan Darwin, selain melakukan pemangkasan pohon, turut juga dilakukan peremajaan pohon agar kelestarian lingkungan tetap terjaga.

Selain itu juga, Dinas SDABMBK telah melakukan pengorekan drainase yang tersumbat di seputaran Jalan Kapten M.Jamil Lubis. Karena selama ini kawasan tersebut kerap banjir jika diguyur hujan. Dan dalam waktu dekat sudah dijadwalkan untuk pengaspalan jalan di beberapa lokasi.

"Kami juga menjadwalkan dalam waktu dekat akan melakukan pengaspalan di beberapa titik lokasi. Seperti di Jalan Benteng Hulu Kelurahan Tembung dan kecamatan lainnya di Dapil 3," jelas Darwin di sela kegiatan pengorekan drainase.

Pada kesempatan sama, warga yang menyaksikan pengerjaan Dinas SDABMBK menyampaikan terimakasih kepada Pemko Medan dan OPD terkait, juga Hj Netty yang telah menyampaikan aspirasi maupun keluhan masyarakat.

"Kami senang parit di daerah kami sudah dikorek. Semoga salurannya lancar dan tidak banjir lagi jika hujan. Berharap sekali pengorekan drainase ini berkesinambungan. Terimakasih kepada Pak Walikota dan Dinas SDABMBK, juga kepada ibu Netty yang selalu peduli dengan kami," kata Arman dan Bu Sangkot, warga di Kelurahan Bandar Selamat saat menyaksikan pengorekan parit.

Begitu juga disampaikan Usman, warga Tembung yang melihat pemangkasan dan  peremajaan pohon. Lelaki paruh baya menyatakan salut dan bangga atas kepedulian Hj Netty yang merupakan politisi Gerindra selaku wakil rakyat di daerah Pemilihan III meliputi Kecamatan Medan Tembung, Medan Perjuangan dan Medan Timur.

"Ya kami apresiasi Bu Netty  yang cepat tanggap dengan masalah kami dan menyampaikan pada opd terkait. Pemotongan dahan-dahan pohon ini tentunya memberi kenyamanan agar kabel-kabel listrik tidak terganggu," kata Usman. (lbs)
Komentar Anda

Terkini