Ketua PN Medan Sutio Jumagi Akhirno mendapat vaksinasi covid-19 tahap dua.
MEDAN, KLIKMETRO.COM - Pengadilan Negeri (PN) Medan kembali melaksanakan vaksinasi tahap 2 dimana sebelumnya pada 1 April 2021 PN Medan juga telah melaksanakan tahap pertama vaksinasi.
Secara simbolis dilaksanakan vaksinasi tahap dua kepada Ketua Pengadilan Negeri (PN) Medan, Sutio Jumagi Akhirno.
Dalam keterangannya, Tengku Oyong selaku Humas Pengadilan Negeri (Medan) bahwa Vaksinasi tersebut diselenggarakan pihak Pengadilan Negeri (PN) Medan bersama Pemko Medan dengan sejumlah tenaga medis dari Dinas Kesehatan Kota Medan sebagai vaksinator.
Menurut Tengku Oyong, dengan adanya vaksinasi Covid-19 di lingkungan Pengadilan Negeri Medan dapat meningkatkan imunitas seluruh aparatur di Pengadilan (PN) Medan sebagai pelayanan publik dalam berinteraksi memberikan pelayanan bagi para pencari keadilan.
"Upaya ini untuk meningkatkan imunitas, dan mencegah penularan dan penyebaran Covid19 di lingkungan Pengadilan Negeri (PN) Medan,"ujarnya.
Dari pantauan awak media di lokasi sebelum dilakukan vaksinasi covid 19,Tim Tenaga Medis dari Dinas kesehatan Kota Medan sebelumnya melakukan pemeriksaan kesehatan kepada seluruh pegawai aparatur Pengadilan Negeri (PN) Medan. (put)