Sejumlah lokasi usaha ditemukan telah mematuhi protokol kesehatan saat tim Satgas Covid-19 Mebidang melakukan patroli. |
MEDAN, KLIKMETRO – Tim Satgas Covid-19 Medan - Binjai- Deli Serdang (Mebidang) terus menggelar razia pada siang dan malam hari di berbagai tempat yang dianggap berpotensi menimbulkan kerumunan atau melanggar protokol kesehatan di masa pandemi. Dari langkah itu, terlihat sebagian besar tempat usaha telah mematuhi aturan yang disosialisasikan pemerintah.
Wakil Ketua Satgas Covid-19 Mebidang Azhar Muliyadi menyampaikan, Jumat (30/10/2020) malam, bahwa tim menggelar razia protokol kesehatan di sejumlah tempat dengan kondisi yang mulai lebih baik dari sebelumnya. Terutama soal keberadaan orang di satu tempat seperti rumah makan atau kafe.
“Kami melakukan patroli siang dan malam. Ada beberapa tempat kami datangi (siang), ternyata mereka tutup. Mengingat perkembangan (penegakan disiplin protokol kesehatan), kita melihat warga mulai memahami pentingnya protokol kesehatan. Beberapa memilih tutup agar tidak timbul pelanggaran,” kata Azhar di Posko Satgas Penanganan Covid-19 Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan.
Sementara di malam hari, kata Azhar, tim mendatangi lokasi tempat hiburan dan rumah makan. Sebanyak 14 titik didatangi dan sebagian besar sudah lebih baik dari sebelumnya. Mengingat selama ini terjadi dilema bagi pelaku usaha dan juga pengunjung, dimana keduanya punya kepentingan yang saling mendukung, namun tidak sesuai aturan di masa pandemi.
Sebagian besar pengunjung kategori keluarga atau pasangan muda-mudi di tempat hiburan atau rumah makan, menurutnya, lebih memilih duduk satu meja berdekatan dengan keyakinan karena bersama orang terdekat. Begitu juga pelaku usaha yang tidak kuasa melarang adanya penumpukan orang tanpa menjaga jarak aman berinteraksi, meskipun kondisi itu menguntungkan secara ekonomi.
“Mayoritas semuanya sudah memenuhi persyaratan protokol kesehatan, sehingga kepada para pelaku usaha ini perlu dipertahankan. Bagi yang belum kami datangi, semoga mengikuti petunjuk yang ada,” sebut Azhar.
Atas kondisi itu, pihaknya pun berterima kasih kepada masyarakat dan pelaku usaha yang sudah mau mengikuti anjuran pemerintah di masa pandemi Covid-19. Dengan begitu, Azhar menilai upaya penegakan disiplin protokol kesehatan oleh tim Satgas selama beberapa bulan terakhir ini tidak sia-sia.
“Ini adalah kerja sama kita yang baik, teruskan. Dan bagi masyarakat, tetap pelihara 3 M. Memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan. Semoga Covid-19 ini segera tuntas,” pungkasnya. (mar)